Layanan Blackberry di Indonesia Dilarang?

Pelarangan layanan Blackberry ramai diperbincangkan di situs microblogging, Twitter. Para pengguna layanan Blackberry yang aktif di Twitter cemas pemerintah Indonesia ikut-ikutan langkah yang dilakukan oleh pemerintah Arab Saudi yang melarang layanan Blackberry dan Blackberry diblokir.

Salah satu yang khawatir adalah sutradara film Joko Anwar, lewat akun Twitternya dia menulis: OMG! Indonesia akan larang penggunaan BlackBerry? Betul pak @tifsembiring? http://bit.ly/bgY0TI #indobbban Jgn aneh-aneh deh, Bo!

Postingan Joko yang memiliki 57.149 follower ini langsung mengundang reaksi para pemilik akun Twitter. Salah satunya, andreadianto, dia memposting: Pemerintah berencana nge-ban BB, mengikuti jejak Arab Saudi dan UEA. Udah gila kita, lama2 mungkin kita lebih KorUt drpd KorUt.

Meutya Hafid, mantan wartawan yang kini anggota DPR juga bereaksi. Meutya yang memiliki 7.587 follower bertanya langsung ke akun twitter milik Menteri Komunikasi dan Informasi, Tifatul Sembiring.

Tifatul menjawab kepada @meutya_hafid tidak benar itu, tidak ada kebijakan seperti itu. Dia menegaskan yang dimaksud adalah blackberry harus membangun data center di Indonesia, konsekwensi Undang-undang Nomor 11 tahun 2008 tentang Informasi dan transaksi elektronik.
Bookmark and Share

0 komentar:

Post a Comment